Kamis, 16 April 2015

Pdt Agustinus Purba Terpilih menjadi Ketua Moderamen GBKP Baru Periode 2015 - 2020

Sidang Sinode ke-35 Gereja Batak Karo Protestan (GBKP) yang dilaksanakan di Taman Retreat Center Jubileum 100 Tahun GBKP di Desa Suka Makmur telah berlangsung sejak, Sabtu (11/4/2015) lalu hingga hari ini yang bertujuan untuk mengevaluasi pelayanan GBKP selama 5 tahun berjalan, sekaligus dilakukan pemilihan Ketua Moderamen GBKP untuk masa periode 2015-2020.

Terkait pemilihan Moderamen GBKP yang dilakukan melalui Sidang Sinode ke-35, Pdt Agustinus Purba disebut-sebut telah terpilih sebagai Ketua Moderamen GBKP untuk periode 2015-2020. Hal tersebut terlihat dari media sosial, baik Facebook dan juga Twitter.

Beberapa kalangan tokoh Karo dan juga sebagai jemaat GBKP tampak mengucapkan selamat atas terpilihnya Pdt Agustinus Purba melalui media sosial, dan salah satunya datang dari Analgin Ginting. 

"Pdt Agustinus Purba terpilih menjadi Ketua Moderamen 2015 sd 2020. Tuhan simasu masu pendeta kami," demikian tulis Master Trainer di Supreme Learning Internasional tersebut melalui lamaan Facebooknya.

Selain Analgin Ginting, tokoh muda Karo
Pdt. Agustinus Purba Beserta Istri.
Joey Bangun juga menulis ucapan selamat atas terpilihnya Pdt Agustinus Purba sebagai Ketua Moderamen GBKP untuk masa periode 2015-2020 melalui akun Twitter @joeybangun. "Selamat kepada Pdt Agustinus Purba terpilih menjadi ketua Moderamen GBKP thn 2014-2019," tulisnya.


Tampak juga tokoh muda Karo lainnya, Roy Facraby Ginting menuliskan ucapan selamat kepada Pdt Agustinus Purba melalui Facebook. "Selamat dan sukses mengemban amanah umat kepada Pdt Agustinus Purba sebagai ketua moderamen GBKP untuk 5 tahun kedepan. Tetaplah menjadi sahabat semua orang dan dapat menjadi terang dalam lorong yang gelap serta membawa GBKP sebagai organisasi keagamaan yang dibanggakan dalam kancah nasional," tulis Roy.

Seperti diketahui pada tahun 2014 silam, Pdt Agustinus Purba pernah memperoleh penghargaan "Reksa Utama Anindha" atas usahanya dalam membantu dan menangani pengungsi Sinabung. Penghargaan tersebut diberikan oleh Kepala BNPB Dr Syamsul Maarif pada Malam Anugerah Tangguh Award 2014, Senin (13/10/2014) lalu di Bengkulu. 

Pendeta Agustinus Purba dinilai memberikan bantuan yang tulus kepada para korban erupsi gunung Sinabung tanpa membedakan agama yang dianut oleh warga sekitar gunung Sinabung. Selain Pendeta Agustinus Purba, penghargaan serupa juga diberikan kepada dua orang lain yaitu kepada Irjen Pol Condro Kirono atas jasa dan pengabdiannya dalam penegakan hukum saat kebakaran hutan dan lahan pada saat menjabat sebagai Kapolda Riau tahun 2013-2014.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar